Senin, 16 Februari 2009

Novel Terbaru kaman Berjudul Mannhesa "Aku ingin sekolah,bu!"


Novel Karya Kaman
Berjudul
Mannhesa “Aku Ingin Sekolah, Bu!



Mannhesa Adalah siswa SMU Negeri 1 Tanjungkerta, Kabupaten Sumedang. Ia adalah salah satu siswa yang rajin dan pintar, selain itu ia pun memiliki banyak kemampuan non-akademik.
Ketika MOS (Masa Orientasi Sekolah) diselenggarakan, Mannhesa merupakan salah satu siswa yang aktif. Bahkan ia mengikuti lomba nyanyi dan mendapat juara ke 2. selain keahliannya di bidang olah vocal, manhesa pun aktif di organisasi lain seperti, MPK, Paskibra, dan Pramuka. Dengan keahliannya itu banyak orang yang kagum padanya dan ia pun mengalami cinta monyet dengan salah satu siswa sekelasnya yang bernama Ririn. Mannhesa dan Ririn terlihat begitu mesra, itu ditunjukan dengan foto mesranya di halaman sekolah.
Tapi semua itu harus Mannhesa akhiri, sekitar bulan ke dua di caturwulan pertama ini Mannhesa harus keluar dari sekolah. Karena orang tuanya tidak mampu untuk membiayai sekolahnya. Itu dikarenakan sekitar satu tahun yang lalu keluarganya ditimpa musibah yang besar, semua harta bendanya habis untuk membayar hutang perusahaan orang tuanya.
Perpisahan pun tiba, Mannhesa ternyata secara diam-diam menulis surat untuk teman-teman dan wali kelasnya Bernama Ibu Siti. Dan salah satu dari temannya bernama Nanda membacakan surat itu di depan kelasnya. Semua siswa menangis mendengar surat dari Mannhesa, sehingga suasana haru pun menyelimuti kelas tersebut.
Sedangkan Mannhesa harus berangkat ke Bandung bersama kakaknya. Ia berharap dapat bekerja bersama kakaknya di bandung. Tapi, ternyata pekerjaan pun tak kunjung ada karena usianya yang masih muda.
Saat itu Mannhesa mengalami Depresi, kesehariannya diliputi dengan lamunan dan lamunan. Ia berharap sekali dapat masuk sekolah kembali, tapi harapan itu sudah tidak ada karena ia tidak memiliki biaya untuk melanjutkan sekolahnya.

Tapi sebuah keajaiban terjadi pada Mannhesa. Keajaiban apakah itu?
Apa yang terjadi pada Mannhesa selanjutnya. Banyak sekali kisah-kisah yang mengharukan didalamnya.
Anda tertarik dengan Novel karya Kaman ini. Hubungi 085295737040.

Related Post



0 komentar:

Posting Komentar

Followers

 

Karya Anak Bangsa. Copyright 2008 All Rights Reserved Revolution Two Church theme by Brian Gardner Converted into Blogger Template by Bloganol dot com | Blogger Templates